Bersiap Hadapi Liga 1 2024/2024, Persebaya Surabaya Niat TC di Luar Negeri

- 24 Juni 2024, 16:35 WIB
Persebaya berniat TC ke Luar Negeri
Persebaya berniat TC ke Luar Negeri /

Mitra Jakarta - Persebaya Surabaya sangat serius bersiap diri jelang Liga 1 2024/2025. Bajul Ijo kabarnya berniat melakukan training camp (TC) atau pemusatan latihan di luar negeri.

Hal ini disampaikan Candra Wahyudi selaku Direktur Operasional Persebaya. Dia menyebut hasil musim lalu menjadi bahan evaluasi yang harus segera dibenahi.

Baca Juga: Kiat Persebaya Surabaya Hidari Dejavu Musim Lalu

Persebaya tidak bisa berbuat banyak di Liga 1 2023/2024 dan gagal masuk Championship Series. Armada Paul Munster terdampar di posisi 12 dengan 42 poin hasil 10 menang, 12 imbang dan 12 kalah.

Karena itu, Candra menjelaskan persiapan Persebaya untuk musim baru jauh lebih detail ketimbang sebelunya. Termasuk berencana menggelar pemusatan latihan (TC) di luar negeri.

“Kami ingin lebih detail dalam persiapan sehingga dengan komunikasi tim pelatih kami putuskan untuk mulai latihan 15 Juni kemarin," jelas Candra.

"Mudah-mudahan dengan waktu persiapan yang cukup karena kick off di awal Agustus, tidak lagi mengulang hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya, di laman resmi LIB.

Baca Juga: PSS Sleman Mulai Gelar Latihan Jelang Musim Baru

Liga 1 2024/2025 rencananya akan bergulir mulai 9 Agustus 2024 sampai Mei 2025. Format Championship Series tidak lagi digunakan alias kembali menggunakan format kompetis penuh.***

Editor: Cecep Sumitra

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah