PSIS Semarang Jaga Peluang ke Champhioship Series, Gilbert Agius: Kami Bermain Cerdas

- 27 April 2024, 08:46 WIB
PSIS Semarang berhasil melibas Persikabo 1973
PSIS Semarang berhasil melibas Persikabo 1973 /

Mitra Jakarta – PSIS Semarang mencatat kemenangan saat menjamu Persikabo 1973 pada laga ke-33 Liga 1 2023/2024. Gilbert Agius lalu membeberkan kunci sukses pasukannya.

PSIS mengamuk di Stadion Moch. Soebroto, Jumat (26/4/2024). Laskar Mahesa Jenar melibas Laskar Padjajaran tiga gol tanpa balas alias menang 3-0.

Baca Juga: Bakal Rilis, Bocoran Spesifikasi dan Tampilan Infinix GT 20 Pro

Tiga gol tuan rumah dicetak Lucas Gama (12), Taisei Marukawa (26) dan Debby Liana (84). Ini menjadi dua kemenangan beruntun PSIS dimana sebelumnya melumat RANS Nusantara 2-1.

Hasil ini sekaligus menjaga peluang menembus Championship Series. PSIS naik satu tingkat ke posisi lima dengan 53 poin. Mereka terpaut satu poin dari Madura United FC di peringkat 4.

Tersisa satu laga di kompetisi reguler Liga 1 musim ini membuat kans PSIS melaju ke fase berikutnya masih terbuka. Dengan syarat bisa mengalahkan Persija Jakarta dan Madura United terpeleset.

Secara teknis hanya tiga tim yang masih berpeluang merebut satu tiket tersisa ke Championship Series, yakni Madura United, PSIS dan Dewa United. “Saya sangat gembira dengan hasil ini," ujar Gilbert.

Menurut jadwal terbaru, PSIS akan menyambangi Persija di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada laga penutup, Selasa (30/4/2024), pukul 15.00 WIB.

"Pemain tampil dengan cerdas dan tidak banyak memberikan kesempatan pada lawan untuk mencetak gol juga bisa mengontrol permainan,” ucap Gilbert.

Halaman:

Editor: Cecep Sumitra

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x