PSS Sleman Lakoni Laga Penentuan, Ini Pesan Kim Kurniawan kepada Fans

- 29 April 2024, 11:22 WIB
PSS Sleman akan menjamu Persib Bandung
PSS Sleman akan menjamu Persib Bandung /

Mitra Jakarta– Partai penutup Liga 1 2023/2024 bakal menjadi upaya terakhir PSS Sleman untuk menghindari degradasi. Jika menang, mereka tidak akan turun ke Liga 2.

Menurut jadwal, PSS akan menjalani partai kandang terakhir melawan Persib Bandung pada laga ke-34 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/4/2024) pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pede Bisa Kalahkan Uzbekistan di Piala Asia U-23

Ini bakal menjadi duel penentuan bagi Super Elang Jawa untuk tetap bertahan di Liga 1. PSS saat ini masih berada di posisi 15 dan hanya terpaut satu poin dari zona degradasi.

Itu sebabnya semangat, optimisme dan keyakinan masih terpancar di setiap pemain PSS, termasuk Kim Jeffrey Kurniawan. Tiga hal itu akan dijadikan senjata untuk mengalahkan Persib.

“Persiapan PSS sejauh ini cukup bagus. Kami optimistis untuk bisa meraih kemenangan lawan Persib nanti. Ini tentu untuk menghindari degradasi dan mengakhiri musim dengan baik,” sebut Kim.

PSS kembali bertemu Persib dalam situasi yang sangat krusial. Hal itu menjadi motivasi lebih bagi Kim untuk menjalani laga pamungkas di Liga 1 musim ini.

“Sudah diketahui Persib telah memastikan satu tiket di Championship Series dengan materi pemain yang merata secara kualitas," jelas Kim.

"Menghadapi Persib di akhir kompetisi tentu membutuhkan usaha serta perjuangan pantang menyerah."

Halaman:

Editor: Cecep Sumitra

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x