Persib Gagal Menang Usai Unggul 2-0, Bojan Hodak: Itu 10 Menit Terburuk di Tahun Ini

- 15 April 2024, 22:30 WIB
Bojan Hodak heran Persib Bandung gagal kalahkan Persita Tangerang
Bojan Hodak heran Persib Bandung gagal kalahkan Persita Tangerang /

Mitra Jakarta - Persib Bandung gagal menang pada partai tandang kontra Persita Tangerang di Laga ke-31 Liga 1 2023/2024. Sempat unggul 2-0, Pangeran Biru akhirnya malah berbagai hasil 3-3.

Persib harus rela pulang dari Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali, Senin (15/4/2024) hanya membawa satu poin. Ini akibat kurang disipilin menjaga pertahanan, khususnya menjelang bubaran.

Baca Juga: Bahan Bakar Pertalite vs Pertamax: Mana yang Lebih Baik?

Maung Bandung sempat memimpin 2-0 di babak pertama lewat gol Febri Hariyadi (5) dan Ciro Alves (24). Namun, tuan rumah bisa membalas melalui Irsyad Maulana (49) dan penalti Ramiro Fergonzi (58).

Armada Bojan Hodak kembali unggul 3-2 berkat sontekan David da Silva pada menit 90. Namun, kemenangan urung diraih karena Persita lagi-lagi menyamakan kedudukan melalui Fahreza Sudin (90+5).

Hasil imbang ini menjadi evaluasi bagi Bojan dan skuad Persib. Juru taktik asal Kroasia itu menilai ada kesalahan fatal yang dilakukan pemain sehingga kecolongan tiga gol.

"Setelah jeda babak pertama, kami secara fisik di atas angin. Tapi tidak secara mental," ucapnya.

"Itu sepuluh menit terburuk di tahun ini," lanjut Bojan saat konferensi pers usai laga, di laman resmi Persib Bandung.

Bojan menilai kondisi Persib mulai membaik setelah pergantian pemain. Namun, dia tidak mengerti apa yang membuat anak asuhnya bermain seperti tanpa komunikasi.

Halaman:

Editor: Cecep Sumitra

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah